Cara Membuat dan Mengelola Blog

Cara Membuat Akun Google Atau Gmail

Cara Membuat Akun Google Atau Gmail

Jika Anda sedang belajar membuat blog, maka langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah membuat akun gmail. Hal ini menjadi syarat mutlak jika Anda ingin memiliki blog hasil buatan sendiri. Tidak perlu kuatir akan dikenakan biaya untuk mendaftar gmail, karena salah satu produk layanan dari google ini gratis.
Gambar Gmail
Gambar dari Google

Berikut ini cara membuat akun gmail:
1. Buka halaman gmail di http://mail.google.com
2. Silahkan klik pada tulisan "Buat akun" seperti gambar berikut

3. Isi data diri sesuai dengan data asli

4. Isi tanggal lahir dan nomor ponsel dengan benar

5. Isikan kode captha yang tersedia dengan baik dan benar

6. Centang pada bagian "Persyaratan Layanan" dan Klik "Langkah berikutnya"
Biasanya Anda akan dimintai keterangan foto (jika diperlukan), silahkan upload foto Anda

7. Pilih foto yang dikehendaki dari komputer Anda

8. Silahkan ditunggu proses upload foto Anda untuk profil

9. Jika foto sudah terupload, sesuaikan ukuran foto lalu klik "Terapkan sebagai foto profil"

10. Jika ukuran foto profil sudah sesuai selera Anda, silahkan klik pada tulisan "Buat Profil Anda"

11. Langkah berikutnya klik pada tulisan "Lanjutkan ke Gmail"

12. Maka akan loading untuk masuk ke akun gmail Anda, tunggu beberapa saat

13. Ikuti tour diberikan oleh google, klik tulisan "Berikutnya" setiap ada gambar panduan




14. Jika 4 tahap tour sudah terlewati, maka akun gmail Anda sudah jadi dan siap digunakan

15. Akun gmail yang sudah jadi adalah seperyi gambar berikut ini, Anda sudah bisa cek kotak masuk

Demikian tutorial cara membuat akun gmail sebagai modal untuk membuat blog. Semoga bermanfa'at, jika masih ada pertanyaan silahkan tinggalkan komentar.


share this article to: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Posted by Unknown, Published at 20:34 and have 0 comments

No comments:

Post a Comment